Pesantren Al Manar Tetapkan Libur Semester, Catat Tanggalnya!

Wajib Baca

ALMANAR.ID – Pimpinan Pesantren Modern Al Manar telah mengumumkan jadwal libur semester genap tahun ajaran 2023/2024. Liburan akan dimulai pada Jumat, 14 Juni 2024, dan berlangsung hingga 12 Juli 2024.

Pimpinan pesantren menghimbau para wali santri untuk memberikan pengawasan yang ketat selama masa liburan. Hal ini dikarenakan maraknya penurunan disiplin santri saat liburan, terutama terkait dengan pergaulan dengan lawan jenis atau pacaran, yang bertentangan dengan aturan pesantren.

Pesantren Al Manar Tetapkan Libur Semester, Catat Tanggalnya!
Jadwal liburan santri Al Manar

“Kami mohon kepada para wali santri untuk menjaga anak-anak mereka dan memberlakukan peraturan yang serupa dengan yang diterapkan di pesantren,” ujar Pimpinan Pesantren Modern Al Manar.

Pesantren juga mengharapkan para santri agar tetap produktif dan kreatif dalam memanfaatkan waktu luang selama liburan. Ibadah harus tetap terjaga layaknya saat di pesantren, serta santri diharapkan menjaga nama baik pesantren dan berhati-hati dalam penggunaan media sosial.

“Semoga liburan ini menjadi waktu yang bermanfaat bagi para santri dan tetap dalam pengawasan yang baik dari orang tua, sehingga mereka dapat kembali ke pesantren dengan semangat belajar yang tetap terjaga,” harap Pimpinan Pesantren.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terbaru

Besok, Bidang Bahasa Pesantren Al Manar Mulai Gelar Lomba Lexical

ALMANAR.ID – Pesantren Modern Al-Manar kembali menggelar Language Extracurricular Competition Annual (LEXICAL), sebuah ajang kompetisi bahasa tahunan yang melibatkan seluruh...

Lebih Banyak Artikel Seperti Ini